Minggu, 27 Januari 2019

SPH Mengadakan Forum Evaluasi Kepengurusan Departemen Selama Satu Periode


JAKARTA – Staf Pengurus HIPPI (SPH) mengadakan forum evaluasi kepengurusan departemen selama satu periode, forum evaluasi ini diselenggarakan di ruang Sekretariat HIPPI Jakarta, Ciputat Timur, Tanggerang Selatan, pada Ahad (28/01/2019).

Evaluasi ini bertujuan untuk melaporkan segala tanggungjawab yang telah di amanahkan kepada setiap penggurus deperteman-deperteman periode 2018-2019, laporan ini supaya diketahui oleh SPH khususnya, dan anggota lain umumnya.

“Jangan banyak bicara, tapi banyaklah membuat, karena bicara itu mudah, tapi untuk membuat itu susah, maka kita harus banyak membuat dari bicara” ujar Samir Ahmad, selaku seretaris umum HIPPI

Setelah pengurus departemen melaporkan segala yang telah dilaksanakan selama satu periode, dan memberi peluang kepada departemen untuk memberikan kritik dan saran kepada SPH.

Dalam evaluasi ini, SPH bisa mengetahui faktor-faktor penghambatan yang di alami oleh setiap pengurus departemen sehingga tidak bisa laksanakan tugas.

Sebelum forum evaluasi ditutup, SPH membuat kesimpulan secara menyeluruh dari hasil evalusi, dan setiap SPH memberikan semangat kepada semua pengurus departemen.

Tidak lupa juga, SPH memohon maaf atas segala kekurangan dalam forum evaluasi, dan mengucapkan terima kasih atas kesanggupan dan partisipasi sehingga evaluasi berjalan dengan baik dan lancar.














0 komentar:

Posting Komentar